UIN Alauddin Online- Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar, melalui Program Pascasarjana, menggelar prosesi promosi doktor bagi Musbaing, mahasiswa Program Studi Dirasyah Islamiyah dengan konsentrasi pendidikan dan keguruan. Musbaing sukses mempertahankan disertasinya yang berjudul “Kompetensi Kepribadian Dosen Pendidikan Agama Islam di Perguruan Tinggi Umum Negeri Kota Makassar.”
Acara yang berlangsung di ruang Aula PPG UIN Alauddin Makassar, Jln Bonto Tannga Kompleks Pesantren Madani Pao-Pao, Gowa, pada Senin (18/12/2023), menjadi momen bersejarah bagi Musbaing dan keluarga, yang turut hadir untuk memberikan dukungan.
Para penguji yang terlibat dalam sidang promosi doktor ini terdiri dari kalangan akademisi terkemuka, yaitu, Prof. Dr. H.Abustani Ilyas,M.Ag.,Prof. Dr. H.Syahruddin Usman.,M.Pd.,Prof., Dr.H. Wahyuddin Naro, M.Hum., Prof. Dr.Hj. Amrah Kasim. M.A.,Prof. Dr. H. Bahaking Rama,M.S., Dr. Hj.Yuspiani.,M.Pd., Dr. H. Afifuddin.,Lc.,M.Ag., serta Dr.Abdul Malik Iskandar.,S.Ag.,M.Si sebagai penguji Eksternal.
Acara ditutup dengan pengumuman resmi bahwa Musbaig telah resmi menyandang gelar Doktor dalam bidang pendidikan dan keguruan, dan menjadi lulusan doktor ke-1144 UIN Alauddin Makassar. Dan seluruh hadirin pun turut mengucapkan selamat atas prestasinya.
Prosesi promosi doktor ini menandai pencapaian gemilang dalam karier akademis Musbaing, yang akan semakin memperkaya wawasan dan kontribusinya dalam pengembangan pendidikan agama Islam di tingkat perguruan tinggi.
Penulis: Najamuddin.